Bila Anda berwisata ke Yogyakarta, rasanya tidak akan lengkap bila Anda tidak mengunjungi Pantai Baron yang berada di Kabupaten Gunungkidul. Selain dikenal dengan daya tarik wisata kebudayaannya, Yogyakarta juga dikenal sebagai salah satu daerah yang memiliki banyak pantai indah.
Salah satu pantai di Yogyakarta yang dikenal dengan keindahannya adalah Pantai Baron. Wisata Pantai Baron juga selalu menjadi primadona para wisatawan yang berkunjung ke Yogyakarta karena banyaknya kegiatan yang bisa dilakukan di sekitar kawasan tersebut. Berikut ini adalah pembahasan lengkapnya.
Sejarah Unik Kawasan Pantai Baron
Bila Anda mengunjungi Pantai baron, Anda akan menemukan banyak kapal nelayan yang diletakkan di sekitar kawasan tersebut. Ternyata kapal-kapal tersebut memiliki sejarah yang panjang.
Dalam kepercayaan setempat, telah sering diceritakan secara turun temurun bahwa dahulu kala masyarakat sekitar kawasan wisata pantai Baron tidak pernah menggunakan perahu untuk mencari ikan. Namun ada sebuah kejadian yang mengubah semuanya.
Ada seorang nelayan yang terkena gigitan sejenis ikan hiu ketika mencari ikan. Sejak kejadian itu, masyarakat rutin mengadakan labuhan atau memberikan sesaji ke pantai. Selain itu, pemerintah kemudian menyediakan perahu nelayan untuk para nelayan yang ingin mencari ikan.
Tradisi itu dianggap sebagai salah satu cara untuk menolak bala dan menghindarkan warga dari bencana. Tradisi turun temurun masih dilakukan hingga saat ini.
Kegiatan Menarik di Pantai Baron
Bila Anda berada di Pantai Baron, ada beberapa kegiatan menarik yang harus Anda coba. Tentu, beberapa kegiatan ini bisa disesuaikan dengan minat dan keinginan Anda.
Berenang di aliran sungai bawah tanah
Salah satu kegiatan di Pantai Baron yang paling populer adalah berenang dan menikmati aliran air dari sungai bawah tanah. Sungai bawah tanah di kawasan ini berasal dari pegunungan kapur yang berada di sekitar Gunungkidul.
Aliran sungai tersebut kemudian bermuara ke laut dan bisa dinikmati oleh para pengunjung Pantai Baron. Meskipun dekat dengan laut, namun sungai di kawasan ini masih memiliki air tawar. Sangat unik, bukan?
Menaiki bukit di sekitar pantai
Di sekitar kawasan Pantai, Anda juga bisa menemukan banyak bukit kecil Bukit tersebut memiliki jalur trekking yang sederhana sehingga Anda bsia memakannya dengan cukup mudah.
Pemandangan dari atas bukit ini sangat indah sehingga Anda bisa berfoto dengan pemandangan Pantai dari atas bukit tersebut. Silahkan mencoba untuk menaiki bukit tersebut agar liburan Anda terasa lebih sempurna.
Menikmati kuliner boga bahari di kawasan Pantai
Wisata kuliner memang wajib menjadi agenda tersendiri ketika Anda mengunjungi sebuah obyek wisata. Hal ini juga berlaku ketika Anda berkunjung ke Pantai Baron. Kuliner seafood segar yang ada di kawasan ini juga layak untuk Anda cicipi.
Kegiatan seru di Pantai Baron akan semakin terasa spesial bila Anda menikmatinya bersama keluarga tercinta. Setelah puas berwisata, tidak ada salahnya untuk membeli cinderamata atau oleh-oleh unik khas daerah tersebut.
Lihat tempat wisata jogja lainnya: Museum Sonobudoyo
Rute Menuju Tempat Wisata
Bila Anda ingin menuju ke Pantai Baron, rute ke Pantai Baron cukup mudah untuk ditemukan. Bila Anda menggunakan kendaraan pribadi, Pantai Baron bisa ditempuh dengan perjalanan 2 – 3 jam dari kota Yogyakarta.
Dari kota Yogyakarta, rute yang harus ditempuh juga sangat mudah untuk ditemukan. Anda hanya perlu mengarah ke selatan, tepatnya ke Kabupaten Gunungkidul. Sepanjang perjalanan Anda akan menemukan banyak petunjuk jalan untuk menuju ke Pantai Baron.
Bila Anda ingin menggunakan kendaraan umum, Anda juga bisa mencoba jalur bis kota untuk menuju ke Kabupaten Gunungkidul. Bila sudah sampai ke daerah Wonosari, Anda bisa turun dan mencari kendaraan lain yang menuju ke arah Pantai Baron.
Bagi para wisatawan,sekarang banyak ditawarkan berbagai paket wisata yang memudahkan untuk menuju ke Pantai baron. Tentu hal ini layak dicoba karena banyak daya tarik wisata yang bisa Anda nikmati di sekitar kawasan Gunungkidul.
Kamu bisa rental mobil di jogja jika ingin mengunjungi pantai yang memiliki keindahan yang mempesona ini.
Harga Tiket dan Biaya yang Perlu Disiapkan
Bagi Anda yang ingin berwisata di kawasan Gunungkidul. khususnya di Pantai Baron, ada beberapa hal yang harus dipersiapan. Berikut adalah beberapa poin penting yang harus Anda siapkan.
Harga tiket dan retribusi
Untuk memasuki kawasan wisata ini, Anda akan diminta untuk membayar tiket masuk sebesar Rp10 ribu untuk kendaraan mobil. Sedangkan untuk motor akan ditarik biaya sebesar Rp5 ribu. Biaya tersebut sudah berlaku sebagai tiket masuk ke beberapa pantai di kawasan tersebut.
Biaya tambahan dan persiapan lain
Biaya lain yang dibutuhkan adalah biaya makan bila Anda ingin mencoba berbagai sajian seafood di kawasan tersebut. Selain itu, Anda juga bisa berbelanja oleh-oleh atau cinderamata yang banyak tersedia di kawasan pantai.
Seperti halnya wisata ke daerah pantai, Anda sebaiknya mempersiapkan pakaian cadangan agar Anda bisa lebih bebas untuk bermain air. Bila Anda datang bersama dengan anak-anak, pastikan Anda mempersiapkan diri untuk selalu mengawasi mereka selama berwisata.
Bila Anda telah berada di Pantai baron, Anda kemudian bisa menikmati berbagai kegiatan menarik yang ada di lokasi tersebut. Di kawasan Pantai, Anda tidak perlu membayar biaya tambahan, kecuali biaya pengeluaran pribadi. Anda juga bisa menyewa payung di kawasan Pantai supaya liburan terasa lebih nyaman.
Wisata ke daerah Gunungkidul juga bisa dilanjutkan dengan mengunjungi beberapa daya tarik wisata lain yang berada di sekitar Kecamatan Tanjungsari. Jangan melewatkan berbagai daya tarik wisata Pantai baron dan nikmati keindahan alatnya yang mempesona.